linimassa.id – Memasuki musim pancaroba, kita harus waspada terhadap rentannya terkena penyakit. Untuk menghindari hal tersebut, kita wajib tahu apa saja tips dalam menjaga kesehatan di pergantian musim ini.
Demam, batuk dan flu biasanya dialami saat pergantian musim. Untuk mencegah penyakit tersebut, ada beberapa hal yang wajib kita ketahui. Nah, ini tips menjaga daya tahan tubuh selama musim pancaroba.
Melansir dari Halodoc, Pertama, kalian harus makan makanan bergizi. Makanan bergizi dan seimbang akan membantu melawan penyakit. Bahkan meningkatkan imun tubuh kita. Melansir Harvard Medical School, para ilmuwan juga telah lama mengakui bahwa orang yang hidup dalam kemiskinan dan kurang gizi akan lebih rentan terhadap penyakit menular. Mulai sekarang, kamu wajib banyak makan sayuran dan buah, serta hindari makanan cepat saji atau tinggi lemak.
Yang kedua, minum yang cukup. Mengkonsumsi cairan 8 gelas dalam sehari akan membuatmu terhindar dari dehidrasi. Kurangi konsumsi minuman bersoda, tinggi gula, atau kafein, karena akan mudah membuat perut kembung.
Ketiga, kalian harus cukup tidur. Menurut Harvard Health, salah satu cara yang paling tepat agar tubuh tetap sehat adalah cukup tidur. Itu berarti kamu harus tidur selama 7 hingga 9 jam setiap malam. Saat kamu tidur, tubuh akan menggunakan waktu itu untuk melakukan pemulihan kritis dan perbaikan fungsi-fungsi penting, termasuk sistem kekebalan tubuh.
Keempat, mengelola stress dengan baik. Stress sangat berpengaruh terhadap sistem kekebalan tubuh. Kalian bisa mengerjakan sesuatu agar tubuh menjadi rileks dan tidak mudah stress. Seperti melakukan hoby yang disukai, mendengarkan music, bermain, atau bermesraan dengan pasangan.
Kelima, Berolahraga. Karena olahraga akan menjaga fungsi tubuh dengan baik. Dengan berolahraga akan mengurangi peradangan dan mendukung sel-sel yang melawan infeksi. Lakukan berbagai macam cara agar kamu berkeringat. Endorfin dari olahraga juga bisa mengurangi stres.
Terakhir adalah menjaga kebersihan diri dan lingkungan. Hal ini bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh. Salah satunya adalah rajin mencuci tangan dan membersihkan tempat kamu tinggal. Tempat yang kotor akan menjadi rumah bagi hewan-hewan pembawa virus dan bakteri. Ini tentu saja membuat kamu mudah terserang penyakit.
Inilah enam cara yang kamu harus lakukan agar bisa menjaga kesehatan di pergantian musim. Semoga kalian tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit. (spy)