Linimassa.id – Sikat gigi yang kita pakai sekarang ini, melewati sejarah panjang dari masa ke masa. Dan ternyata awalnya dari ranting.
Laman detikEdu menyebut, praktik kedokteran gigi merupakan peninggalan sejarah nenek moyang kita pada zaman dahulu.
Para sejarawan percaya bahwa cara praktik kedokteran gigi sudah ada sejak 7000 SM, sebelum perawatan gigi profesional tersebar luas seperti saat ini.
Kesadaran terhadap pentingnya perawatan gigi artinya sudah mulai ditanamkan sejak dulu. Bahkan, seorang seorang dokter ahli bedah pada masa itu bisa merangkap sebagai dokter hingga pemangkas rambut.
Alat perawatan gigi pun tentunya mengalami revolusi dari model yang sangat sederhana hingga kompleks seperti yang kita lihat hari ini.
Laman history.com menjelaskan, sebelum adanya sikat gigi, orang-orang zaman dahulu menggunakan ranting tipis untuk menggosok gigi-gigi mereka.
Ranting tersebut saat ini kita ketahui sebagai siwak yang masih banyak orang gunakan karena budaya yang masih bertahan.
Sikat gigi pada awalnya ditemukan di China pada masa Dinasti Tang. Model dari sikat gigi kuno pada masa itu adalah memiliki gagang dari rambut atau tulang dengan bulu yang terbuat dari bulu babi.
Pengusaha pertama yang memproduksi sikat gigi secara massal adalah Wiliam Addis. Konon katanya, ia membuat model sikat giginya selama ia dalam masa kurungan penjara atas tuduhan kerusuhan.
Revolusi dari bentuk sikat gigi pun bisa terlihat dari adanya model sikat gigi modern yang pertama kali diperkenalkan oleh Broxodent Woog pada tahun 1954.
Sikat gigi hasil gagasannya tersebut berlaku hingga hari ini karena memiliki model yang memudahkan aktivitas menggosok gigi.
Pasta Gigi
Dalam laporan monograf ahli gigi Frank Lippert dari Indiana University of Dentistry tahun 2003 dijelaskan, pasta gigi orang zaman dulu mengandung abu bubuk dari kuku sapi, mur, kulit telur, dan batu apung.
Kemudian, orang Persia menambahkan bahan-bahan seperti cangkang siput dan tiram yang dibakar bersama dengan gipsum, herba, dan madu.
Adapun pasta gigi yang mengandung fluorida pertama kali diluncurkan oleh Crest pada tahun 1955.
Formulasi bahan-bahan pasta gigi masih terjadi hingga saat ini. Kita menemukan banyak sekali terobosan baru dalam pasta gigi mulai dari produk yang dikhususkan untuk pengidap gigi sensitif hingga pasta gigi dengan rasanya yang sudah bermacam-macam.
Tusuk Gigi
Tusuk gigi menjadi alat pembersih paling sederhana di dunia. Menurut para antropolog, tusuk gigi merupakan alat perawatan gigi tertua karena telah digunakan sejak masa zaman prasejarah.
Tusuk gigi paling awal mungkin berupa potongan kecil kayu ataupun bulu ayam/angsa. Bahkan, di kalangan bangsawan mereka menggunakan tusuk gigi yang terbuat dari perak dan emas untuk menunjukkan kelas sosial mereka pada saat itu.
Tusuk gigi mulai kembali ke model kayunya seperti yang kita lihat saat ini pada tahun 1860-an ketika pengusaha, Amerika Charles Forster menemukan cara untuk memproduksinya secara massal.
Pabriknya yang berbasis di Maine segera menghasilkan 500 juta setahun, dan tusuk gigi gratis menjadi hadiah restoran di mana-mana. (Hilal)