linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Reading: Kantor Bupati Pandeglang Pasang Pintu Baja, Mirip Gerbang Lapas
linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Cari di sini
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Punya akun? Sign In
Follow US
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
linimassa.id > Indeks > News > Kantor Bupati Pandeglang Pasang Pintu Baja, Mirip Gerbang Lapas
News

Kantor Bupati Pandeglang Pasang Pintu Baja, Mirip Gerbang Lapas

Andra 9 September 2025
Share
waktu baca 2 menit
Kantor Bupati Pandeglang
Kantor Bupati Pandeglang dipasang pintu baja
SHARE

PANDEGLANG, LINIMASSA.ID – Kantor Bupati Pandeglang kini dilengkapi pintu tambahan berbahan besi baja folding gate alias pintu anti jebol.

Pemasangan pintu itu dilakukan untuk meningkatkan keamanan kantor dari potensi pencurian maupun saat ada aksi massa yang mencoba merangsek masuk.

Pintu baja Kantor Bupati Pandeglang itu berwarna full black, terpasang di setiap sisi pintu masuk utama kantor bupati. Sekilas, tampilan pintu tersebut menyerupai gerbang rumah tahanan (Rutan).

Pintu anti jebol ini dipasang di beberapa titik akses utama kantor bupati. Material baja yang digunakan disebut cukup kokoh untuk menahan tekanan keras.

Asisten Daerah I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Setda Pandeglang, Doni Hermawan, mengatakan pintu baja Kantor Bupati Pandeglang dipasang sebagai bentuk pengamanan ganda di area pintu depan kantor bupati.

“Ini untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan, seperti pencurian atau aksi massa yang masuk ke dalam. Jadi pintu depan kita dobel untuk menjamin keamanan aset pemerintah,” kata Doni Hermawan, Selasa 9 September 2025.

Keamanan Kantor Bupati Pandeglang

Kantor Bupati Pandeglang
Keamanan pintu baja Kantor Bupati Pandeglang

Menurut Doni, pemasangan pintu tambahan Kantor Bupati Pandeglang itu sudah dilakukan sejak sepekan lalu. Saat ini baru satu titik yang terpasang, namun ke depan rencananya akan ditambah di dua titik lain.

“Sudah seminggu yang lalu dipasang, baru satu titik. Rencananya nanti ada dua titik lagi,” ujarnya.

Meski disebut pintu anti jebol, Doni menegaskan pintu Kantor Bupati Pandeglang tersebut bukan berarti tak bisa dibuka paksa sama sekali. Namun, setidaknya pemasangan pintu itu bisa memperlambat upaya masuk secara paksa.

“Kalau dipaksa ya tetap bisa jebol, tapi minimal memperlambat. Jadi lebih safety saja,” imbuhnya.

- Advertisement -
Ad imageAd image

Sebagaimana diketahui, bahwa sebelum-sebelumnya gelombang aksi unjuk rasa terkait penolakan kerja sama pengelolaan sampah antara Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan Kabupaten Pandeglang terus terjadi di Kantor Bupati Pandeglang. Sepanjang Agustus 2025, tercatat sudah ada 15 kali aksi demonstrasi.

Data tersebut berdasarkan pemberitahuan aksi yang masuk ke Polres Pandeglang. Aksi dilakukan oleh berbagai elemen masyarakat yang menolak kerja sama pengelolaan sampah lintas daerah itu.

Share This Article
Facebook X Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link Print
26 November 2025
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image

Terkini

SPPG Karangtanjung
Dapur MBG SPPG Karangtanjung Belum Kantongi Sertifikat Higiene, Operasional Tetap Berjalan
News
Pemkot Serang
Tangani Banjir di Berbagai Wilayah, Pemkot Serang Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat
News
Tambang ilegal di Cilegon
Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon, Satgas Petakan Lokasi di Ciwandan dan JLS
News
Rekonstruksi
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Anak Kader PKS Dilaksanakan Tertutup di BBS 3
News
Huntara Cigobang
Bertahan Menginap di Kantor Bupati, Warga Huntara Cigobang Tuntut Kejelasan Hunian Permanen
News
linimassa.idlinimassa.id
Follow US
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
logo-linimassaid
Selamat datang kembali!

Login ke akunmu

Username or Email Address
Password

Lost your password?