linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Reading: Sepenting Itu Televisi, Diperingati Sedunia Loh
linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Cari di sini
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Punya akun? Sign In
Follow US
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
linimassa.id > Indeks > Gaya Hidup > Sepenting Itu Televisi, Diperingati Sedunia Loh
Gaya Hidup

Sepenting Itu Televisi, Diperingati Sedunia Loh

Hilal Ahmad 21 November 2023
Share
waktu baca 4 menit
Hari televisi sedunia.
Hari televisi sedunia.
SHARE

linimassa.id – Televisi memiliki peranan penting dalam kehidupan manusia. Seisi dunia hampir memiliki perangkat elektronik ini. Tidak heran kalau Hari Televisi Sedunia alias World Television Day diperingati setiap 21 November. Apa fungsinya?

Contents
Asal MulaSejarah Televisi

Sebagai simbol komunikasi dan globalisasi, televisi adalah sistem penyiaran gambar yang disertai dengan bunyi atau suara melalui kabel dengan menggunakan alat yang mengubah gambar dan suara menjadi gelombang listrik dan mengubahnya kembali menjadi berkas gambar yang dapat dilihat dan suara yang dapat didengar.

Perayaan ini bukanlah sekadar perayaan televisi sebagai alat komunikasi semata, melainkan tentang filosofi yang mewakilinya.

Seperti dilansir situs United Nations, televisi merupakan simbol komunikasi dan globalisasi di dunia kontemporer yang memiliki dampak dan peran besar di dunia dalam pengambilan keputusan serta menjadi duta besar untuk industri hiburan.

 

Asal Mula

Sejarah Hari Televisi Sedunia bermula pada 1996 saat majelis umum PBB mendeklarasikan Hari Televisi Sedunia ditetapkan pada tanggal 21 November dan untuk diperingati setiap tahunnya. Hal ini berdasarkan Resolusi 51/205 tertanggal 17 Desember 1996.

Penetapan Hari Televisi Sedunia 21 November adalah sebagai pengakuan atas meningkatnya dampak televisi terhadap pengambilan keputusan dengan membawa perhatian dunia pada konflik dan ancaman terhadap perdamaian dan keamanan serta peran potensialnya dalam mempertajam fokus pada isu-isu besar lainnya, termasuk masalah ekonomi dan sosial.

Bermula pada tanggal 21-22 November 1996, PBB mengadakan Forum Televisi Dunia pertama, di mana tokoh-tokoh media terkemuka bertemu di bawah naungan PBB untuk membahas semakin pentingnya televisi di dunia yang terus berkembang. Itulah sebabnya Majelis Umum memutuskan untuk memproklamasikan tanggal 21 November sebagai Hari Televisi Sedunia.

Dengan demikian, televisi diakui sebagai alat utama dalam menginformasikan, menyalurkan dan mempengaruhi opini publik. Sebab,dampak dan kehadiran televisi serta pengaruhnya terhadap politik dunia tidak dapat disangkal.

Hingga kini, televisi terus menjadi salah satu sumber konsumsi video terbesar. Meskipun ukuran layar telah berubah, dan orang-orang membuat, memposting, streaming, dan mengonsumsi konten di berbagai platform, jumlah rumah tangga dengan perangkat televisi di seluruh dunia terus meningkat.

- Advertisement -
Ad imageAd image

Interaksi ini menciptakan peluang besar untuk meningkatkan kesadaran tentang masalah penting yang dihadapi komunitas manusia dan planet bumi.

 

Sejarah Televisi

Dikutip dari National Today, Sejarah televisi berawal pada 1927, seorang penemu berusia 21 tahun bernama Philo Taylor Farnsworth menemukan televisi elektronik pertama di dunia.

Asal mula di balik penemuan ini adalah ketika dia di sekolah menengah tercetut untuk membuat sistem yang dapat menangkap gambar bergerak, mengubahnya menjadi kode, dan memindahkan gambar tersebut dengan gelombang radio ke perangkat yang berbeda.

Dia bertahun-tahun lebih maju dari sistem televisi mekanis karena strukturnya menangkap gambar bergerak menggunakan seberkas elektron. Hingga dia menciptakan televisi elektronik pertama di dunia dan alat televisi terus dikembangkan setelahnya.

Pada 1928, siaran stasiun televisi mekanikal pertama di dunia dibuat oleh seorang bernama W3XK oleh Charles Francsi Jenkins. Jaringan berita modern CNN kemudian didirikan oleh Ted Turner di Atlanta Georgia pada 1980.

Hingga pada akhirnya, televisi terus mengalami perkembangan. Pada 21 November 1996, PBB menetapkan Hari Televisi Sedunia. (Hilal)

Share This Article
Facebook X Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link Print
26 November 2025
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image

Terkini

SPPG Karangtanjung
Dapur MBG SPPG Karangtanjung Belum Kantongi Sertifikat Higiene, Operasional Tetap Berjalan
News
Pemkot Serang
Tangani Banjir di Berbagai Wilayah, Pemkot Serang Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat
News
Tambang ilegal di Cilegon
Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon, Satgas Petakan Lokasi di Ciwandan dan JLS
News
Rekonstruksi
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Anak Kader PKS Dilaksanakan Tertutup di BBS 3
News
Huntara Cigobang
Bertahan Menginap di Kantor Bupati, Warga Huntara Cigobang Tuntut Kejelasan Hunian Permanen
News
linimassa.idlinimassa.id
Follow US
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
logo-linimassaid
Selamat datang kembali!

Login ke akunmu

Username or Email Address
Password

Lost your password?