Linimassa.id – Atlet BMX Freestyle asal Kota Serang, Heru Anwari, kembali ke tanah air setelah lima tahun menjajal berbagai negara di Amerika, Kanada, dan Australia.
Kedatangannya bukan hanya untuk melepas rindu dengan kampung halaman, tetapi juga untuk mengasah kemampuannya dengan mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) BMX Freestyle Park and Flatland Yogyakarta pada 7 Juli 2024.
Kejurnas yang digelar di Ramada by Wyndham Bike Park ini diikuti oleh ratusan atlet dari berbagai daerah di Indonesia.
Selain untuk persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut, Kejurnas BMX ini juga diharapkan mampu menjaring atlet-atlet potensial untuk menghadapi SEA Games dan kejuaraan BMX di Thailand.
“Melalui kejuaraan nasional ini, kita mendapatkan atlet-atlet terbaik untuk dikirim ke kejuaraan internasional di Thailand,” kata Panitia Penyelenggara, Jadi Rajagukguk, Rabu (17/07/2024).
Provinsi Banten mengirimkan lima atlet BMX dalam kejuaraan tahunan ini, termasuk Heru Anwari, Adhika Tangguh, dan Achmad Farhan dari Kota Serang.
Berbeda dengan Riski Andika dan Ardhian Munthe dari Kota Tangsel yang mendapat dukungan dari ISSI Tangsel, ketiga atlet Kota Serang ini mengikuti kejuaraan secara mandiri dengan biaya pribadi.
Heru Anwari berhasil meraih Medali Perak di kategori Flatland Elit. Riski Andika dari Kota Tangsel berhasil mendapatkan tiket untuk mewakili Banten di PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Achmad Farhan dari Kota Serang berhasil masuk kualifikasi final Elit BMX Street Kejurnas 2024.
Heru menyatakan bahwa prestasi ini merupakan bukti dedikasi dan kerja keras para atlet BMX Banten dalam mengharumkan nama daerah dan bangsa di kancah nasional dan internasional.
“Diharapkan dengan dukungan yang berkelanjutan dari pemerintah dan berbagai pihak, para atlet BMX Banten dapat terus meraih prestasi yang lebih gemilang di masa depan,” harapnya.
Heru Anwari berharap pemerintah daerah dapat terus mendukung para atlet berprestasi dalam berbagai bidang untuk menumbuhkan generasi penerus dan terus mengharumkan nama bangsa.
Dengan dukungan yang berkelanjutan, para atlet diharapkan dapat mencapai prestasi yang lebih tinggi di masa depan. (AR)