linimassa.id – Bulan Ramadhan 1445 H diperkirakan akan jatuh sekitar tanggal 11 atau 12 Maret 2024. Gegap gempita bulan Ramadhan ini bahkan sudah mulai terasa ketika memasuki bulan Sya’ban. Ramadan merupakan bulan suci dan penuh ampunan. Umat Muslim di seluruh penjuru dunia tentunya bergembira menanti datangnya bulan mulia ini.
Berikut merupakan doa untuk memohon umur panjang agar bisa bertemu dengan bulan suci Ramadhan:
Doa Agar Dipertemukan dengan Bulan Ramadhan:
“اَللّٰهُمَّ سَلِّمْنـِي إِلَى رَمَضَانَ وَسَلِّمْ لِـي رَمَضَانَ وَتَسَلَّمْهُ مِنِي مُتَقَبَّلاً”
Allahumma sallimni ilaa raomadhona wa sallimli romadhona wa taslamhu minni mutaqobbalan.
Artinya: “Ya Allah, antarkanlah aku hingga sampai Ramadhan, dan antarkanlah Ramadhan kepadaku, dan terimalah amal-amalku di bulan Ramadhan.”
Doa Lainnya
Selain doa di atas, masih ada doa agar dipertemukan dengan bulan Ramadhan yang juga sering dibaca oleh umat Muslim. Doa ini juga diriwayatkan oleh Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu. Nabi Muhammad Saw pernah berdoa:
“اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِى رَجَبٍ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ”
Allahumma baariklana fii rojaba wa sya’bana wa ballighnaa romadhona.
Artinya: “Ya Allah berkahilah kami pada bulan Rajab dan Sya’ban dan sampaikanlah kami pada Ramadhan.”
Meskipun doa tersebut berangkat dari hadis yang dha’if, namun Imam Nawawi dari mazhab Syafi’i memperbolehkan mengamalkan doa itu.
“Dari pernyataan tersebut jelas bahwa memanjatkan doa agar dipertemukan dengan bulan Ramadhan tidaklah salah. Namun yang tidak boleh adalah meyakini sepenuhnya bahwa doa itu persis dengan doa yang diucapkan oleh Nabi Muhammad SAW.” Dengan memperbanyak doa dan persiapan diri secara spiritual, umat Muslim bisa menyambut bulan suci Ramadhan dengan penuh keikhlasan dan harapan. (AR)