linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Reading: Selama Dua Tahun, Diskominfo Kota Tangerang Sabet 2 Penghargaan
linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Cari di sini
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Punya akun? Sign In
Follow US
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
linimassa.id > Indeks > Pemerintahan > Selama Dua Tahun, Diskominfo Kota Tangerang Sabet 2 Penghargaan
Pemerintahan

Selama Dua Tahun, Diskominfo Kota Tangerang Sabet 2 Penghargaan

Bahri 24 Januari 2025
Share
waktu baca 2 menit
Diskominfo Kota Tangerang
Indri Astuti, Kepala Diskominfo Kota Tangerang menerima Piagam Penghargaan Perangkat Daerah Terinovatif Kota Tangerang tahun 2024 dari Pemkot Tangerang yang diserahkan langsung oleh Pj Wali Kota Tangerang Nurdin, Kamis, 23 Januari 2025.
SHARE

Tangerang, LINIMASSA.ID – Selama 2 tahun berturut-turut, Dinas Komunikasi Informatika atau Diskominfo Kota Tangerang berhasil meraih Piagam Penghargaan Perangkat Daerah Terinovatif Kota Tangerang tahun 2024.

Pada tahun 2023 lalu, penghargaan yang sama diraih Diskominfo Kota Tangerang pada tingkat Provinsi Banten.

Dan tahun 2024 Diskominfo Kota Tangerang kembali meraih penghargaan ini, pada tingkat Kota Tangerang dengan semangat melayani masyarakat.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin, dalam acara Rapat Laboratorium Inovasi Daerah Kota Tangerang Tahun 2025, yang digelar di Aula Akhlakul Karimah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

Indri Astuti, selaku Kepala Diskominfo Kota Tangerang mengatakan, apresiasi ini adalah hasil kerja sama dan kerja keras seluruh pegawai Diskominfo Kota Tangerang. Yakni, dalam meningkatkan pelayanan publik di Kota Tangerang khususnya dalam dunia digitalisasi.

“Alhamdulillah, penghargaan terinovasi ini menjadi motivasi baru lagi bagi Diskominfo untuk terus menghadirkan inovasi di sektor digitalisasi, demi masyarakat Kota Tangerang yang lebih maju dan modern. Di mana pelayanan di Kota Tangerang dapat lebih transparan, cepat dan mudah,” kata Indri, Kamis, 23 Januari 2025.

Indri menjelaskan, inovasi lainnya yang dibangun Diskominfo dan kini mempermudah dan mempercepat pelayanna publik ialah Super Apps Tangerang LIVE. Tercatat, hingga Desember 2024 aplikasi pelayanan masyarakat ini sudah diunduh 1.287.095 pengguna dengan pengguna terverifikasi 495.523 akun.

Sedangkan Tangerang LIVE memiliki 12 layanan dan 34 menu yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat umum dan khususnya Kota Tangerang. Mulai dari layanan kependudukan, informasi, pengaduan hingga lainnya.

“Super Apps Tangerang LIVE pernah meraih terbaik kedua dalam Indonesia’s SDG’s Action Awards 2024 atas inovasi yang sudah dikembangkan. Masyarakat dapat mengunduh Super Apps Tangerang LIVE melalui Play Store dan AppStore secara gratis,” katanya.

Sebelumnya, sebagai informasi tambahan terkait inovasi Diskominfo juga meraih Juara I Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Provinsi Banten tahun 2024 dengan Inovasi Kanal Media Informasi Tangerang TV.

- Advertisement -
Ad imageAd image
Share This Article
Facebook X Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link Print
26 November 2025
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image

Terkini

SPPG Karangtanjung
Dapur MBG SPPG Karangtanjung Belum Kantongi Sertifikat Higiene, Operasional Tetap Berjalan
News
Pemkot Serang
Tangani Banjir di Berbagai Wilayah, Pemkot Serang Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat
News
Tambang ilegal di Cilegon
Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon, Satgas Petakan Lokasi di Ciwandan dan JLS
News
Rekonstruksi
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Anak Kader PKS Dilaksanakan Tertutup di BBS 3
News
Huntara Cigobang
Bertahan Menginap di Kantor Bupati, Warga Huntara Cigobang Tuntut Kejelasan Hunian Permanen
News
linimassa.idlinimassa.id
Follow US
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
logo-linimassaid
Selamat datang kembali!

Login ke akunmu

Username or Email Address
Password

Lost your password?