linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Reading: Peringatan Hari Gizi Nasional ke-64: Protein Hewani untuk Tumbuh Tinggi Berprestasi
linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Cari di sini
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Punya akun? Sign In
Follow US
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
linimassa.id > Indeks > Gaya Hidup > Peringatan Hari Gizi Nasional ke-64: Protein Hewani untuk Tumbuh Tinggi Berprestasi
Gaya HidupPemerintahan

Peringatan Hari Gizi Nasional ke-64: Protein Hewani untuk Tumbuh Tinggi Berprestasi

Arief 26 Januari 2024
Share
waktu baca 2 menit
Webinar Kesehatan yang Menghadirkan Narsum Dokter dan Ahli Gizi Masyarakat Tan Shot Yen
Webinar Kesehatan yang Menghadirkan Narsum Dokter dan Ahli Gizi Masyarakat, Tan Shot Yen.
SHARE

linimassa.id – Peringatan Hari Gizi Nasional ke-64 di Kota Depok diselenggarakan dengan berbagai kegiatan, termasuk Webinar Kesehatan yang menarik perhatian banyak kalangan. Salah satu puncak acara tersebut adalah penyampaian materi oleh Dokter dan Ahli Gizi Masyarakat, Tan Shot Yen, yang fokus membahas peran protein hewani dalam pertumbuhan anak.

Dokter Tan mengungkapkan pentingnya protein hewani dalam memastikan status pertumbuhan anak yang optimal. Dalam penjelasannya, beliau menyoroti keunggulan protein hewani, yang memiliki susunan asam amino lebih sempurna dan lebih mudah diserap oleh tubuh manusia.

“Berbeda dengan protein nabati yang cenderung kurang diserap tubuh, konsumsi protein hewani sangat dianjurkan dalam fase pertumbuhan anak,” ujar Dokter Tan saat menjadi narasumber dalam webinar kesehatan pada Kamis (25/01/24) kemarin.

Dokter Tan memberikan wawasan mengenai jenis-jenis pangan yang kaya protein hewani dan memiliki kandungan zat besi tinggi. Beberapa di antaranya mencakup ikan lele, patin, gabus, kembung, bawal, udang, telur ayam, dan telur bebek.

Beliau menekankan bahwa masyarakat, termasuk yang berada dalam kondisi pra sejahtera, dapat memenuhi kebutuhan protein hewani pada anak dengan memberikan telur ayam. “Protein dalam telur ayam memiliki kandungan lebih tinggi dibandingkan sumber protein lain, dan harganya pun lebih terjangkau,” tambahnya.

Dalam pesannya kepada masyarakat, Dokter Tan menekankan pentingnya memastikan konsumsi protein pada anak setiap hari. Menurut beliau, hal ini memiliki dampak signifikan terhadap tumbuh kembang anak.

“Sumber protein hewani sebaiknya dikonsumsi secara rutin setiap hari, diimbangi dengan asupan buah dan sayur. Hal ini terutama penting untuk Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI),” tandasnya.

Peringatan Hari Gizi Nasional di Kota Depok tahun ini tidak hanya memberikan wawasan tentang pentingnya protein hewani, tetapi juga menekankan peran penting masyarakat dalam memberikan asupan gizi yang baik kepada anak-anak untuk mencapai pertumbuhan yang sehat dan berprestasi. (AR)

Share This Article
Facebook X Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link Print
26 November 2025
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image

Terkini

SPPG Karangtanjung
Dapur MBG SPPG Karangtanjung Belum Kantongi Sertifikat Higiene, Operasional Tetap Berjalan
News
Pemkot Serang
Tangani Banjir di Berbagai Wilayah, Pemkot Serang Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat
News
Tambang ilegal di Cilegon
Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon, Satgas Petakan Lokasi di Ciwandan dan JLS
News
Rekonstruksi
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Anak Kader PKS Dilaksanakan Tertutup di BBS 3
News
Huntara Cigobang
Bertahan Menginap di Kantor Bupati, Warga Huntara Cigobang Tuntut Kejelasan Hunian Permanen
News
linimassa.idlinimassa.id
Follow US
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
logo-linimassaid
Selamat datang kembali!

Login ke akunmu

Username or Email Address
Password

Lost your password?