linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Reading: Nastar, Sajian Hari Raya dari Belanda
linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Cari di sini
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Punya akun? Sign In
Follow US
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
linimassa.id > Indeks > Gaya Hidup > Nastar, Sajian Hari Raya dari Belanda
Gaya Hidup

Nastar, Sajian Hari Raya dari Belanda

Hilal Ahmad 20 April 2024
Share
waktu baca 3 menit
Nastar (Foto : Tokopedia)
Nastar (Foto : Tokopedia)
SHARE

linimassa.id – Siapa yang masih punya nastar di rumah sisa-sisa suguhan Lebaran? Ya, nastar memang sejak lama menjadi kue primadona saat Hari Raya.

Alih-alih berasal dari Indonesia ternyata kue berbentuk bulat dengan isian selai nanas di tengahnya ini merupakan kue yang berasal dari Negeri Kincir Angin, Belanda.

Dilansir dari laman Indonesia Chef Association, nama nastar merupakan gabungan dari Bahasa Belanda yaitu ‘ananas’ yang berarti nanas dan ‘taarjes’ atau tart yang berarti kue.

Nastar pertama kali dikenal masyarakat Indonesia pada masa kolonial Belanda. Kala itu, nastar adalah kue untuk kalangan bangsawan dan disajikan pada perayaan penting. Resep nastar awalnya terinspirasi dari olahan pie ala Belanda yang dibuat dalam loyang-loyang besar dengan isian selai blueberry, apel, atau stroberi.

Pada zaman penjajahan Belanda, Indonesia sulit menemukan stroberi, apel dan bluberi, maka dipilih nanas sebagai gantinya, karena memiliki rasa asam yang serupa.

Seiring dengan perkembangan waktu dan perpaduan budaya, kue ini mengalami modifikasi menjadi kue nastar yang lebih dikenal saat ini dan tidak ada batasan lagi siapa yang bisa menikmati kue nastar. Bahkan, selain banyak dijumpai di toko-toko, kita juga bisa membuatnya sendiri di rumah.

 

Favorit

Kue yang umumnya berbentuk bulat yang terbuat dari tepung terigu, telur hingga mentega dengan isian selai nanas ini menjadi kue favorit yang biasa dipasangkan dengan kue putri salju dan kastengel.

Tak hanya saat lebaran, kue nastar juga disajikan saat perayaan Natal dan Imlek. Kue kering ini mudah didapatkan karena dijual di pasar, toko kue, swalayan, toko kelontong, hingga secara online, namun jika tak mau membeli kini orang sudah banyak yang membuatnya sendiri.

Selain itu, nastar menjadi kue khusus bangsawan. Pada masa kolonial, ada tradisi mengantar kue nastar dari keluarga Eropa untuk kaum priyayi yang sedang merayakan lebaran. Selain itu, nastar juga sebagai kue yang disajikan saat Natal oleh keluarga Eropa.

- Advertisement -
Ad imageAd image

Bisa dibilang nastar ini dahulu hanya disajikan untuk bangsawan atau kaum priyayi, dan disajikan saat perayaan hari besar. Namun, seiring berkembangnya zaman, nastar kini bisa dinikmati oleh semua kalangan. Nastar juga ada dalam budaya Tionghoa

Dalam budaya Tionghoa, nastar artinya buah pir emas yang memiliki simbol keberuntungan atau kemakmuran. Kue nastar ini disajikan pada tahun baru China atau Imlek. Warna emas ini berasal dari warna kue nastar, maka masyarakat Tionghoa meyakini siapa saja yang makan kue nastar hidupnya akan beruntung dan makmur.

Kini kue ini sudah mengalami modifikasi mulai dari bahan, isi dan bentuknya.

Di Indonesia, kue ini dibentuk dengan ukuran bulat dan lebih kecil dibandingkan dengan kue pie Belanda yang memiliki ukuran besar. Untuk isiannya, memiliki beragam rasa seperti coklat, keju hingga stroberi.

Selain Indonesia, nastar ini juga ada di negara Tiongkok dan Hong Kong. Jika di Indonesia, nastar berbentuk bulat dan berukuran dua sentimeter, di Hong Kong nastar berukuran balok dan ukurannya sekitar lima sentimeter. (Hilal)

Share This Article
Facebook X Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link Print
26 November 2025
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image

Terkini

Pedagang pentol cilok
Pedagang Pentol Cilok di Tasikmalaya Jadi Tersangka Penggelapan Rp130 Juta
News
Badak Jawa
Badak Jawa Musofa Mati di Kawasan JRSCA TNUK
News
Ngider Sehat Premium
HKN ke-61, Wali Kota Tangsel Resmikan Layanan Kesehatan Ngider Sehat Premium
News
Kejari Cilegon
Kejari Cilegon Musnahkan Ribuan Gram Narkoba dan Puluhan Barang Bukti dari Beragam Perkara
News
Buruh demo
Ribuan Buruh Demo Kantor Bupati, Tuntut Kenaikan Upah 12 Persen
News
linimassa.idlinimassa.id
Follow US
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
logo-linimassaid
Selamat datang kembali!

Login ke akunmu

Username or Email Address
Password

Lost your password?