LINIMASSA.ID – Lagu So Pirang belakangan ini ramai digunakan oleh para kreator dan sukses jadi trend TikTok terbaru yang menyita perhatian. Dengan lirik yang sedikit menyindir, lagu ini terasa dekat dengan keseharian banyak orang.
Diciptakan pada tahun 2024 oleh Hendro Engkeng, So Pirang dinyanyikan oleh Afrilia Amoreiza dan Eyina Kawatak. Meski awalnya belum banyak dikenal, lagu ini justru mencuri spotlight berkat keunikannya.
Banyak kreator TikTok memanfaatkan Lagu So Pirang untuk membuat konten bertema penampilan yang lebih diutamakan dari pada soal asmara. Dari baju, celana, sepatu, hingga gaya rambut. Semua jadi bagian dari ekspresi diri, terutama bagi yang sedang menikmati hidup tanpa pasangan.
Hal ini yang membuat lagu ini terasa relate bagi banyak pengguna TikTok. Alih-alih galau karena belum punya pacar baru, para kreator justru menunjukkan bagaimana merawat diri bisa jauh lebih menyenangkan.
Nggak butuh waktu lama, Lagu So Pirang akhirnya jadi bagian dari trend TikTok yang makin meluas. Lagu ini menjadi backsound, sampai dance challenge yang kreatif dan menghibur. semua hal tersebut ikut mendorongnya jadi viral.
Nada yang ringan dan dipadukan dengan dj membuat lagu ini gampang diingat. Banyak yang menyebut so pirang sebagai lagu yang berhasil menggambarkan kehidupan yang sedang memperjuangkan kehidupan anak muda yg sedang sendiri dimasa kini.
Lagu So Pirang Trend TikTok, Dekat dengan Realita

Lagu So Pirang tak hanya membawa warna baru di TikTok, tapi juga mengangkat fenomena tentang selflove dan prioritas penampilan. Banyak yang merasa lebih nyaman menjadi diri sendiri, tampil maksimal, dan nggak terlalu ambil pusing urusan cinta.
Di tangan para kreator, Lagu So Pirang ini jadi wadah untuk menyampaikan pesan dengan cara yang menyenangkan. Lewat gaya busana, serta dance challenge yang unik, semua tersaji dalam balutan hiburan yang tetap punya makna.
Trend TikTok satu ini juga memperlihatkan betapa kuatnya peran musik dalam membentuk budaya digital. Lagu yang awalnya biasa saja bisa meledak dan viral hanya karena cocok dengan mood banyak orang.
Tak heran, sekarang Lagu So Pirang sudah mencapai 11 jt penonton di YouTube Eyina Kawatak. Popularitasnya semakin meluas dan tampaknya belum akan mereda dalam waktu dekat.
Dengan pesan yang ringan, lucu, dan dekat dengan kehidupan sehari-hari, Lagu So Pirang menunjukkan bahwa sebuah lagu bisa punya makna lebih dari sekadar hiburan. Di balik liriknya, ada cerita soal bagaimana anak muda belajar untuk memprioritaskan diri sendiri.



