linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Reading: Kerusakan Lingkungan Meningkat, Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon
linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Cari di sini
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Punya akun? Sign In
Follow US
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
linimassa.id > Indeks > News > Kerusakan Lingkungan Meningkat, Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon
News

Kerusakan Lingkungan Meningkat, Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon

Andra 12 Januari 2026
Share
waktu baca 2 menit
Tambang ilegal di Cilegon
Tambang ilegal di Cilegon ditutup
SHARE

CILEGON, LINIMASSA.ID — Operasi tambang ilegal atau tanpa izin yang marak di Kota Cilegon dinilai telah memperparah kerusakan lingkungan dan memperbesar potensi terjadinya bencana hidrometeorologi.

Menanggapi situasi tersebut, Pemerintah Provinsi Banten bertindak tegas dengan menutup dan menyegel lokasi tambang ilegal yang masih beroperasi.

Langkah penertiban tambang ilegal ini dilakukan melalui pemeriksaan langsung di lapangan oleh Satuan Tugas Pembinaan dan Pengawasan Usaha Pertambangan Mineral Bukan Logam dan Batuan (MBLB).

Dalam kegiatan tersebut, petugas mendapati aktivitas penambangan batu yang tidak memiliki kelengkapan perizinan serta mengabaikan ketentuan teknis pertambangan dan pengelolaan lingkungan.

Hasil pantauan di lapangan menunjukkan kerusakan alam yang cukup parah akibat tambang ilegal. Struktur tanah mengalami pengikisan, tutupan vegetasi hilang, dan tidak terlihat adanya upaya reklamasi atau pengendalian dampak lingkungan.

Kondisi ini dinilai berisiko memicu longsor dan banjir, khususnya ketika curah hujan tinggi.

Dilema Tambang Ilegal

Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Banten, Ari James Faraddy, menyatakan bahwa tambang ilegal berkontribusi besar terhadap meningkatnya kerawanan bencana di wilayah tersebut.

“Penambangan yang tidak berizin jelas mengabaikan aspek keselamatan dan kelestarian lingkungan. Dampaknya bisa merugikan, baik bagi alam maupun masyarakat sekitar,” kata Ari usai inspeksi, Senin (12/1/2026).

Ia juga mengungkapkan kekhawatiran terkait jarak lokasi tambang yang sangat dekat dengan kawasan permukiman. Menurutnya, situasi tersebut berpotensi menimbulkan bahaya serius jika terjadi longsor atau insiden kerja.

“Jika penambangan dilakukan dekat rumah warga tanpa standar yang benar, risikonya sangat tinggi. Inilah yang ingin kami hentikan,” ujarnya.

- Advertisement -
Ad imageAd image

Pemerintah Provinsi Banten menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan pengawasan dan menindak tegas seluruh aktivitas tambang ilegal demi menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan masyarakat.

Share This Article
Facebook X Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link Print
26 November 2025
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image

Terkini

SPPG Karangtanjung
Dapur MBG SPPG Karangtanjung Belum Kantongi Sertifikat Higiene, Operasional Tetap Berjalan
News
Pemkot Serang
Tangani Banjir di Berbagai Wilayah, Pemkot Serang Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat
News
Tambang ilegal di Cilegon
Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon, Satgas Petakan Lokasi di Ciwandan dan JLS
News
Rekonstruksi
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Anak Kader PKS Dilaksanakan Tertutup di BBS 3
News
Huntara Cigobang
Bertahan Menginap di Kantor Bupati, Warga Huntara Cigobang Tuntut Kejelasan Hunian Permanen
News
linimassa.idlinimassa.id
Follow US
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
logo-linimassaid
Selamat datang kembali!

Login ke akunmu

Username or Email Address
Password

Lost your password?