linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Reading: GPM: Semarakkan HUT ke-32 Kota Tangerang, DKP Adakan di Pekan Raya Cibodas
linimassa.idlinimassa.id
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Cari di sini
  • News
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Gaya Hidup
  • Khazanah
  • Berita Video
Punya akun? Sign In
Follow US
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
linimassa.id > Indeks > Pemerintahan > GPM: Semarakkan HUT ke-32 Kota Tangerang, DKP Adakan di Pekan Raya Cibodas
Pemerintahan

GPM: Semarakkan HUT ke-32 Kota Tangerang, DKP Adakan di Pekan Raya Cibodas

Bahri 18 Februari 2025
Share
waktu baca 2 menit
HUT ke-32 Kota Tangerang
Sejumlah warga saat mengunjungi stand GPM peringati HUT ke-32 Kota Tangerang di acara Pekan Raya Cibodas, Kantor Kecamatan Cibodas, Senin, 17 Februari 2025.
SHARE

Tangerang, LINIMASSA.ID – Dalam rangka semarak acara HUT ke-32 Kota Tangerang, Kecamatan Cibodas bersama Dinas Ketahanan Pangan (DKP) menggelar Gerakan Pangan Murah atau GPM dan Vaksinasi Hewan Gratis yang menjadi rangkaian acara Pekan Raya Cibodas.

Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Kecamatan Cibodas, pada Senin, 17 Februari 2025.

GPM HUT ke-32 Kota Tangerang itu ternyata banyak diminati warga sekitar dan itu terlihat dari banyaknya antusias masyarakat menyerbu GPM untuk membeli kebutuhan bahan pokok di rumah. Hal itu terlihat sejak pagi warga sudah menunggu GPM dibuka.

Terdapat 5 stand sembako dari beberapa vendor, 1 stand vaksinasi gratis dan 4 stand UMKM Cibodas tidak berhenti dikunjungi oleh masyarakat sekitar.

Salah satu warga Cibodas Fatimah mengaku membeli beragam sembako dan bahan pangan seperti daging, telur, cabai dan kornet setelah selesai mengikuti pengajian rutin bulanan yang digelar di GOR Cibodas.

“Tadi setelah ikut pengajian dikasih tau ada sembako murah. Dari situ saya datang dan langsung beli, soalnya harganya beda sampai Rp5 ribu. Untuk ibu-ibu seperti saya ini sangat terbantu sekali,” kata Fatimah.

Tak hanya warga yang berbelanja, seorang warga Kecamatan Cibodas Marsya juga datang membawa kucing, hewan peliharaanya yang bernama Yanti untuk diberikan vaksin secara gratis yang disediakan DKP Kota Tangerang di stand GPM Kecamatan Cibodas.

“Saya dapat informasi dari status WhatsApp katanya di Kantor Kecamatan Cibodas ada pemberian vaksin gratis, dari situ saya langsung bawa kucing saya untuk diberi vaksin sekaligus diperiksa juga tadi,” ungkap Marsya.

 

Share This Article
Facebook X Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link Print
26 November 2025
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image
Ad imageAd image

Terkini

SPPG Karangtanjung
Dapur MBG SPPG Karangtanjung Belum Kantongi Sertifikat Higiene, Operasional Tetap Berjalan
News
Pemkot Serang
Tangani Banjir di Berbagai Wilayah, Pemkot Serang Ajukan Bantuan ke Provinsi dan Pusat
News
Tambang ilegal di Cilegon
Pemprov Banten Tutup Tambang Ilegal di Cilegon, Satgas Petakan Lokasi di Ciwandan dan JLS
News
Rekonstruksi
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Anak Kader PKS Dilaksanakan Tertutup di BBS 3
News
Huntara Cigobang
Bertahan Menginap di Kantor Bupati, Warga Huntara Cigobang Tuntut Kejelasan Hunian Permanen
News
linimassa.idlinimassa.id
Follow US
© 2023 linimassa.id. Designed by dezainin.com
  • Disclaimer
  • Privacy
  • Redaksi
  • Info Iklan
logo-linimassaid
Selamat datang kembali!

Login ke akunmu

Username or Email Address
Password

Lost your password?