linimassa.id – Kota Bogor semakin mengukuhkan diri sebagai destinasi agrowisata yang menarik. Kali ini, potensi perkebunan melon “Made Fresh” di Jalan Paving, Kelurahan Cimahpar, Kecamatan Bogor Utara menjadi sorotan.
Di sini, pengunjung tidak hanya bisa menikmati melon segar, tetapi juga merasakan sensasi memetik buah langsung dari pohonnya.
Kehadiran “Made Fresh” membawa konsep pertanian yang intensif, menggunakan teknologi green house dengan optimalisasi lahan dan tinggi yang membuat proses tanam hingga masa panen menjadi lebih efisien. Sistem hidroponik yang digunakan juga menghasilkan melon berkualitas tinggi.
Sekretaris Daerah Kota Bogor, Syarifah Sofiah, yang mengunjungi potensi wilayah di Kecamatan Bogor Utara, menekankan pentingnya upaya pertanian kekinian. “Sistem pembenihan, penyemaian, hingga panen melon di Made Fresh diatur dengan baik, dan perawatan yang menggunakan teknik khusus menghasilkan melon dengan kualitas unggul,” kata Sekda.
Keberadaan Made Fresh juga menjadi daya tarik pariwisata dengan konsep agro edu wisata yang dapat memberikan pengunjung edukasi sekaligus pengalaman menarik.
Pengelola Made Fresh, Anni Nuraini, menjelaskan, perkebunan ini sudah berdiri sejak tahun 2020 dengan dua greenhouse yang berisi sekitar 2.100 pohon melon dari tiga jenis, yaitu Hamigua, Rangipo, dan Golden Emerald. Ketiga jenis melon ini memiliki karakteristik berbeda dan memungkinkan panen yang lebih cepat.
Dengan visi menyediakan produk pertanian berkualitas, Made Fresh memastikan bahwa setiap buah melon yang dihasilkan memenuhi standar kualitas tertinggi. Melon Hamigua memiliki tekstur crunchy dan rasa manis yang khas, sedangkan Rangipo memiliki tekstur juicy dengan rasa manis yang seimbang.
Sementara Golden Emerald juga memiliki tekstur juicy dan rasa manis yang bervariasi.
Proses penanaman melon di Made Fresh dimulai dari bibit menggunakan rockwool, lalu pohon-pohon melon dipindahkan ke polyback. Setiap polyback hanya diisi dengan dua pohon dan hanya satu buah melon dibiarkan tumbuh pada satu pohon untuk hasil terbaik.
Made Fresh juga mengembangkan pasar mereka dengan menjual melon langsung dari kebun kepada pelanggan. Potensi pertanian perkotaan di Kota Bogor mendapat sambutan positif di pasar lokal.
Pengunjung dan konsumen melon Made Fresh dapat menikmati buah segar dan berkualitas tinggi serta mendapatkan wawasan lebih dalam mengenai pertanian intensif yang efisien. Potensi wisata agro Made Fresh semakin mendukung pertumbuhan pariwisata dan sekaligus menghidupkan sektor pertanian di Kota Bogor.



