linimassa.id – Keyla Azzahrah Purnama, Paskibraka Nasional 2023 asal Sumatra Selatan (Sumsel) yang terpilih menjadi pembawa baki pada Upacara Penurunan Bendera Merah Putih di Istana Merdeka Jakarta.
Upacara Penurunan Bendera Merah Putih pada HUT RI ke-78 digelar di Istana Merdeka pada Kamis, 17 Agustus 2023.
“Adapun yang bertugas membawa baki dalam penurunan bendera sore ini Keyla Azzahra Purnama,” kata tim protokoler dalam siaran langsung Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih, 17 Agustus 2023 dipantau lewat Youtube Sekretariat Presiden.
Pembawa baki pada upacara penurunan bendera HUT RI ke-78 ini merupakan gadis kelahiran Lubublinggau pada 10 September 2007. Ia merupakan siswi SMA Negeri 4 Lubuklinggau.
Keyla menerima bendera yang diturunkan oleh Paskibraka Nasional 2023 Frans Timothy Prawira Siallagan dari Lampung bersama dengan Made Guruh Anggara Putra dari Bali serta Raja Siam Al Ghiffary Panjiyoga perwakilan Jawa Barat.
Setelah bendera merah putih diterima di atas baki yang dibawanya, Keyla menuju ke arah Presiden Joko Widodo. Tampak ia melakukan baris-berbaris dengan rapi dan tegap.
Sebagai Paskibraka Nasional, Keyla pun menjalankan tugasnya sebagai pembawa baki dengan mulus. Terlihat ia naik ke atas podium dengan baik sembari memberikan baki berisi bendera ke Presiden Jokowi.
Begitupun saat turun tangga podium, Keyla berhasil menjalankan tugasnya dengan lancar.
Insiden
Sementara itu, pembawa baki yang bertugas pada Upacara Peringatan HUT RI ke-78 adalah Lilly Indiani Suparman Wenda.
Kehadiran Lilly Indiani dari tim Paskibraka Nasional 2023 sebagai pembawa baki merupakan momen yang begitu bersejarah. Sebab, 10 tahun terakhir, pembawa baki untuk Upacara Peringatan HUT RI tidak berasal dari Papua.
Lilly Indiani Suparman Wenda merupakan siswi yang tengah menempuh pendidikan di SMAN 1 Wamena. Lilly Indiani yang menjadi perwakilan dari Provinsi Papua Pegunungan.
Lilly juga tercatat menjadi anggota Paskibraka Nasional 2023 pertama dari provinsinya. Sebab, Provinsi Papua Pegunungan baru berdiri setelah dilakukan pemekaran.
Ia mengalami insiden usai pengibaran bendera. Sepatu sebelah kiri yang dikenakan Lilly ternyata terlepas saat kembali menuju formasi barisan untuk meninggalkan lapangan upacara.
Lilly tetap konsentrasi usai sepatunya terlepas. Sampai meninggalkan lapangan upacara hanya mengenakan satu buah sepatu.
Dia terus mengikuti aba-aba dari komandan pasukan untuk masuk menuju barisan. Dia bersama-sama dengan 75 anggota Paskibraka lainnya berjalan meninggalkan lapangan upacara
Rangkaian
Rangkaian upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Halaman Istana Merdeka dimulai pada Kamis (17/8/2023) sejak pukul 08.30 WIB.
Acara dimulai dengan Kirab Bendera Pusaka dan Teks Proklamasi dari Silang Monas Jalan Medan Merdeka Barat menuju Istana Merdeka.
Pertunjukan kesenian di halaman Istana Merdeka dimulai pada pukul 09.00 WIB. Upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan RI sekitar pukul 10.00 WIB.
Sore harinya, penurunan bendera merah putih yang didahului dengan pertunjukan kesenian pada pukul 15.45 WIB. Sementara itu, upacara penurunan bendera merah putih pada pukul 17.00 WIB.
Pihak Istana mengundang 16.000 tamu undangan untuk hadir pada perayaan HUT ke-78 RI. Sebanyak 8.000 tamu untuk upacara pagi hari, dan sisanya pada upacara penurunan bendera sore hari. (Hilal)