LINIMASSA.ID – Wisata Playground di Cilegon ini bisa jadi pilihan bagi para orangtua yang ingin mengajak anaknya berlibur.
Pada weekend ini, alangkah menyenangkannya mengajak anak-anak untuk berlibur di wisata atraktif dan menyenangkan.
Selain jadi wahana liburan, Wisata Playground di Cilegon ini juga bisa melatih kemampuan motorik anak sehingga menjadi metode pembelajaran yang menyenangkan.
Jika lelah ataupun minim budget untuk berlibur ke wisata alam, wisata playground bisa jadi pilihan para orangtua. Selain harga tiket masuknya terjangkau, orangtua juga tidak perlu repot menyiapkan berbagai keperluan liburan.
Dengan wisata Playground di Cilegon, kamu cukup datang, melakukan transaksi pembayaran, dan langsung menikmati berbagai wahana.
Tak heran, jika saat ini, banyak para orangtua yang memilih berwisata ke tempat yang aman, nyaman, bersih dan menyenangkan.
3 Rekomendasi Wisata Playground di Cilegon

1. Fruit City Park
Wisata Playground di Cilegon yang saat ini sedang hits ialah Fruit City Park, lokasinya di Lantai 2 Citymall Cilegon
Fruit City Park merupakan wisata Playground di Cilegon terbesar dengan berbagai macam arena permainan anak berbagai usia.
Mulai dari Rair Slide, Soft Play, Baby Land, Mandi Bola, Battery Car, Yoyo Car, Perahu Dayu, Sepeda Anak, Becak Anak dan Climbing.
Dengan harga tiket masuk Rp35 Ribu per anak dan pendamping/orangtua Rp15 Ribu, kamu bisa bermain sepuasnya.
2. Dino Park
Wisata Playground di Cilegon lainnya ialah Dino Park, lokasinya di Lantai 1 Citymall Cilegon.
Playground bertema Dinosaurus ini ini dilengkapi dengan berbagai wahana permainan anak yang lengkap.
Kamu bisa mengajak anakmu bermain di kolam pasir, kolam bola, perosotan trampoline, role play, futsal, dan basketball.
Untuk tiketnya seharga Rp40 ribu per anak, sudah termasuk pendamping/orangtua.
3. Milky Vers
Wisata Playground di Cilegon Milky Vers merupakan wahana bermain untuk anak dan dewasa, lokasinya di Ciplaz Ramayana Cilegon.
Di sini, kamu bisa menikmati wahana kolam bola super besar, seluncuran tinggi, sepeda anti gravitasi, lego, ayunan dan masih banyak lagi.
Untuk tiket masuknya di harga Rp80 ribu per dua jam, sedangkan untuk pendamping/orangtua Rp20 ribu.